BerandaBeritaMemancing Di Pilih Petani Sumberrejo, Dikala Musim Tanam Usai

Memancing Di Pilih Petani Sumberrejo, Dikala Musim Tanam Usai

- Advertisement -spot_img

JEMBER, Pelitaonline.co- Aktifias Mancing sepertinya sudah menjadi hobi musiman bagi para pemuda dan masyarakat di Desa Sumberrejo Kecamatan Ambulu.

Hobi tersebut muncul di saat musim hujan, sebab banyak sawah sudah ditanami padi, anak para petani pun juga menganggur. Oleh karena itulah, mereka memanfaatkan waktu tersebut untuk memancing.

Pantauan di lapangan, lokasi pemancingan berada di area persawahan, selokan hingga sungai yang berada di sepanjang jalan menuju arah Watu Ulo.

Salah seorang bernama Bayu Maulana mengatakan, hal itu dilakukan lantaran menganggur, sebab sawah yang biasanya digarap sudah ditanami padi. Sehingga, mereka pun mancing.

“Mancing ini untuk hiburan, dari pada Gabut dirumah,” Ujarnya, Sabtu (6/2/2021) saat memancing di Sungai Sumur Gemuling Dusun Curahrejo Desa Sumberrejo.

Menurutnya, aktifitas tersebut biasanya dilakukan hingga padi yang telah ditanam mulai panen. Sebab, kata dia, saat ini kondisini sedang paceklik dan masih jarang pekerjaan akibat Pandemi Covid – 19.

“Kalau padi baru ditanam, otomatis paceklik (Laep: Red Jawa) dan banyak orang menganggur dan jarang sekali pekerjaan, jadinya biasanya orang mancing sampai musim panen tiba,” Tambah Bayu

Bayu menjelaskan bahwa hobi memancing tersebut sudah menjadi pilihan yang tepat. Sebab dapat melatih dan belajar kesabaran.

“Karena nunggu umpannya dimakan ikan itu butuh kesabaran, apalagi waktu dimakan (digondol: Red Jawa) dan kemudian ditarik,sensasinya itu lho tiada duanya,” Tuturnya

Pemancing lain bernama Abi menyampaikan hal yang sama. Bahkan kata dia, mereka pun juga tidak peduli panas dan hujan. Sebab itu sudah menjadi hobi.

“Kalo sudah hobi tidak mikir rugi, tidak peduli hijan atau anas, istri ngambek (Moren : Red Jawa) tetap berangkat mamancing, jenis ikan yang diperolehnya selama memancing antaralain Wader, Betek dan Melem,” Tandasnya (Awi/Yud)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

#TRENDING TOPIC

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini