BerandaBeritaDisiplin Anggota, CPM Jember Gelar Razia ke Tempat Hiburan Malam

Disiplin Anggota, CPM Jember Gelar Razia ke Tempat Hiburan Malam

- Advertisement -spot_img

JEMBER, Pelitaonline.co – Tim Sub Denpom V/3-2  Angkatan Darat Kabupaten Jember melakukan Razia penegakan disiplin. Razia itu menyasar keberadaan anggota di tempat hiburan malam (THM).

Tim Corps Polisi Militer (CPM) tersebut mulai bergerak sekitar pukul 21.00 Rabu malam ke Tempat Hiburan Malam seperti karaoke dan diskotik yang berada di wilayah Kabupaten Jember

Di tempat hiburan malam, Tim melakukan pemeriksaan terhadap semua orang atau pengunjung. Namun, alhasil tidak ditemukan satu pun dari anggota TNI.

“Hasil penelusuran kami ke tempat-tempat hiburan nihil, tidak ditemukan anggota TNI yang berada di tempat hiburan,” ujar Kapten CPM Eko Karnawan Komandan Tim, Rabu (29/11/2023).

Razia tersebut tambah Eko adalah kegiatan rutinitas dari CPM yang bertujuan untuk mencegah anggota melakukan pelanggaran dan dalam rangka penegakan disiplin.

“Kegiatan Razia ini kita lakukan setiap bulan sekali, bila ditemukan anggota ditempat hiburan malam akan dilakukan penindakan atau penilangan dan seterusnya kita laporkan ke kesatuannya juga,” Tandas Eko

Pantauan media ini dilapangan, Tim razia yang beranggotakan 9 Polisi Militer itu, hanya sekitar 20-30 menit saat melakukan pengecekan di setiap tempat hiburan. (Mam/Yud)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

#TRENDING TOPIC

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini