BerandaBeritaPMI Jember Gandeng Pemdes Jubung Gelar Vaksinasi di Rumah Warga

PMI Jember Gandeng Pemdes Jubung Gelar Vaksinasi di Rumah Warga

- Advertisement -spot_img

JEMBER, Pelitaonline.coGuna mempercepat capaian vaksinasi hingga 70 persen di akhir tahun 2021. Upaya terus dilakukan semua pemangku kebijakan di Kabupaten Jember.

Sebab, target dari capaian tersebut masih jauh dari harapan. Diketahui capaian vaksinasi hingga saat ini di Kabupaten Jember masih dibawah 50 persen.

Melihat kenyataan itu, Palang Merah Indonesia (PMI) bersama Pemerintah Desa (Pemdes) menggelar Vaksinasi di di Dusun Jubung Lor, Desa Jubung Kecamatan Sukorambi, pada Kamis (14/10/2021) pagi.

Kegiatan yang dilakukan di rumah salah satu warga setempat, mendapat Antusias dari masyarakat dibandingkan digelar di balai desa. Dari 200 dosis yang disediakan, melonjak menjadi 400 Dosis.

“Ini memang upaya kita, dalam rangka mendekatkan diri dan memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Kepala Desa Bhisma Pradana.

Selain mendekatkan pelayanan kepada masyarakat sambung Bhisma, juga ada faktor lain yang mempengaruhi animo warga, salah satunya yakni warga enggan meninggalkan rumah karena adanya pekerjaan.

Sementara itu, Camat Sukorambi Yulia Purnamasari, mengapresiasi langkah yang sudah dilakukan oleh Kades, melaksanakan Vaksinasi di rumah salah satu warga, Ini adalah bentuk pelayanan Pemdes Jubung ke Masyarakatnya.

“Apa yang dilakukan kades Jubung ini, bisa ditiru oleh kades yang lain, karena memang ajakan vaksin di desa sulit, banyak warga yang enggan untuk vaksin,” ucapnya.

Namun ketika ada tokoh Kharismatik yang mengajak, tambah Yulia, mereka akan berbondong bondong, sehingga peran tokoh masyarakat juga sangat penting

Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Jember, E.A. Zaenal Marzuki, SH, MH selaku mengungkapkan bahwa PMI dalam melakukan Vaksinasi, bukan hanya di pedesaan, namun juga di Pondok- Pondok Pesantren.

“Bersyukur, selama 1 minggu ini, PMI sudah melakukan vaksin ke beberapa lokasi di pedesaan maupun pesantren,
sedikitnya sudah 3000 dosis, Vaksin yang sudah disuntikkan ke warga.” Tandasnya. (Awi/Yud)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

#TRENDING TOPIC

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini