Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

Peringatan HGN ke 65, DPC Persagi Bondowoso Edukasi Makanan Sehat dan Kesehatan

Keterangan foto : Salah satu warga Bondowoso konsultasi kesehatan di acara Gebyar peringatan HGN ke 65 yang di gelara oleh DPC Persagi Bondowoso (Persagi Bondowoso untuk Pelitaonline.co)

BONDOWOSO, Pelitaonline.co – Hari Gizi Nasional (HGN)ke 65 Tahun, DPC Persagi Bondowoso gelar senam bersama dan pemeriksaan Antropometri serta konsultasi gizi gratis.

Kegiatan itu dihadiri seluruh Anggota DPC Persagi Bondowoso, Plt.Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Agus Winarno dan Kabid Kesmas serta Tim PTM Dinkes Kabupaten Bondowoso.

Pada kesempatan itu, tim PTM Dinkes Kabupaten Bondowoso juga melakukan pemeriksaan darah, tekanan darah, gula darah, kolesterol, asam urat dan permainan edukasi bagi pengunjung CFD yang ikut hadir dalam acara tersebut.

Menurut Ketua DPC Persagi Bondowoso Fitria Nur Rahmi, S.Gz ini adalah bentuk pengabdian ahli gizi Bondowoso untuk masyarakat Bondowoso dalam upaya memberikan edukasi tentang makanan dan kesehatan.

“Bagi 100 pengunjung pertama yang datang ke stand Pemeriksaan Antropometri dan Konsultasi Gizi gratis mendapat Door prize paket sayur,” ujar Fitria.

Persatuan Ahli Gizi Indonesia (Persagi) juga mengajak masyarakat Bondowoso untuk membiasakan dan memilih makanan yang bergizi untuk keluarga sehat.

“Karena, pola hidup bersih dan sehat mengkonsumsi makanan yang sehat bergizi seimbang,” ucapnya.

Selain itu, tambah Fitria juga harus memperhatikan isi piringku saat makan, Minum Air minimal 8 gelas perhari, melakukan pemeriksaan Antropometri dan menimbang BB rutin setiap bulan.

“Juga melakukan cek Laboratorium lengkap secara rutin minimal 6 bulan sekali, melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit setiap harinya serta cuci Tangan dengan sabun dan air mengalir,” tambahnya.

Sementara, ketua panitia Maya Mariyanan, S.Gz  menyampaikan output kegiatan ini adalah 200 pengunjung dan semuanya telah melakukan mendapatkan pemeriksaan.

“Alhamdulillah, semua telah melakukan pemeriksaan dan Gebyar Hari Gizi Nasional ke 65 Tahun, disponsori dari Kalbe Diabetasol,” Tandasnya.

Plt Kepala Dinkes Bondowoso, Agus Winarno,SE, M.Si mengapresiasi peran aktif Persagi Bondowoso dalam bidang kesehatan dan mengucapkan terima kasih kepada Persagi Bondowoso.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Bondowoso, kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas dedikasi yang telah diberikan. Peran aktif ini harus terus dipacu agar semakin banyak masyarakat yang mendapatkan manfaat,” ungkapnya.

Agus pun menekankan pentingnya langkah preventif dalam mencegah penyakit menular, terutama di lingkungan keluarga.

“Melalui peringatan Hari Gizi Nasional ini, kita semua harus dapat menggerakkan masyarakat untuk mampu memilih makanan bergizi guna menciptakan generasi muda yang sehat dan cerdas,” pungkasnya.

Pewarta : Redaksi
Editor : Wahyudiono

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa