
SITUBONDO, Pelitaonline.co – Bupati Situbondo, Karna Suswandi, hadiri pengukuhan Keanggotaan Forum Kerukunan Umat Beragam (FKUB) Kabupaten Situbondo Periode 2022-2027, di Pendopo Aryo Situbondo, Sabtu (17/9/2022).
Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Bung Karna ini mengatakan, kondusifitas di masyarakat harus tetap terjaga. Oleh karena itu, keberadaan FKUB sangat dibutuhkan di tingkat elemen masyarakat.
“Keberadaan FKUB ini sangat positif bagi pelaksanaan pembangunan di Situbondo. Kita tidak bisa membangun kabupaten ini tanpa adanya kondusifitas, kita tidak bisa melakukan pembangunan di kabupaten ini apabila ada kekacauan. Tetapi pembangunan ini bisa terlaksana dengan baik apabila masyarakatnya kondusif,” ucapnya.
Bung Karna melanjutkan, selain kondusifitas, partisipasi masyarakat juga dibutuhkan dalam mensukseskan pembangunan di Kabupaten Situbondo. Meskipun begitu, kata dia ada banyak cobaan yang akan menimpa, tetapi jadikan itu penyemangat kerja.
“Memang banyak rintangan, kerikil, batu yang menghalangi, tetapi jadikan itu semangat untuk terus bekerja melayani masyarakat,” tegasnya.
Bung Karna Juga mengajak Masyarakat, secara bersama – sama untuk memberantas peredaran rokok ilegal di Kota Santri Pancasila ini. Sebab, ketika rokok ilegal itu tidak diberantas.
“Maka penerimaan negara dari sektor cukai akan menurun. Sehingga hal itu akan berdampak terhadap dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT -red) yang diterima pemerintah daerah.” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua FKUB Situbondo, KH. Abdul Hadi menyampaikan, kepada jajarannya untuk menjaga amanah yang telah diberikan dengan sebaik-baiknya. Sehingga amanah ini harus dijalankan untuk menjaga kondusifitas masyarakat.
“Ini bukanlah tugas yang mudah, tetapi kita harus bisa menjaga kondusifitas masyarakat,” harapnya. (Adv/Ron)
Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA
Temukan Berita Terbaru: Google News