Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

“Meninggal Hidup Lagi” Nenek Sunarti Terima Bantuan Dari Dinsos Jember

Petugas reaksi cepat Dinsos Jember bersama Camat Puger Subagiyo salurkan bantuan ke Nenek Sunarti (foto : Yudi)

JEMBER, Pelitaonline.co –  “Meninggal Hidup Lagi” demikian dikatakan nenek Sunarti perempuan Lanjut Usia (Lansia) warga dusun Kapuran RT 1 RW 18 desa Grenden, sembari tersenyum gembira.

Pasalnya, nenek berusia 79 tahun ini, kembali  mendapat bantuan program Kesejahteraan Sosial dari Dinas Sosial (Dinsos) Jember, setelah, bertahun – tahun tidak pernah mendapatkan, sebab di data DTKS dirinya dicatat meninggal dunia.

“Terima kasih Dinsos, atas bantuannya sekali terima kasih, mati Urip maneh (meninggal hidup lagi, Red),” ucap nenek Sunarti, sambi tersenyum gembira, didampingi Suko ketua RW setempat, Selasa (6/8/2024) pagi.

Bantuan, dari Dinsos berupa Sembako, Kasur dan dua Baju disalurkan oleh Tim reaksi cepat dari Dinsos Jember, bersama Camat Puger Subagiyo, Pemdes Grenden dan didampingi dari Ketua RW serta Arif ketua Forum Pemuda Kapuran.

Arif ketua Forum Pemuda Kapuran (FPK) saat ditemui di kantornya usai dari rumah Nenek Sunarti (foto : Yudi)

“Kalau melihat, kondisinya kasihan dan memprihatinkan. Sehingga sangat layak menerima bantuan,” ujar camat Puger Subagiyo saat usai penyaluran bantuan di kantornya.

Terkait data di DTKS yang tercatat meninggal dunia, lanjut Subagiyo, pihaknya akan membantunya mengajukan kembali ke Kementrian Sosial (Kemensos) dengan cara memperbaharui Kartu Keluarga yang sebelum.

“Karena datanya dipusat (Kemensos) tercatat meninggal dunia, tadi saya sudah bilang ke mas Arip (ketua FPK) untuk dibantu. Tadi saya juga sudah menelfon TKSK nya, katanya Dia ada sibuk, jadi tadi gak hadir,” terangnya, sambil menunjukkan ponselnya ke Media ini.

Sementara itu Arif berharap, kejadian seperti Nenek Sunarti yang Dicatat meninggal di data DTKS padahal orang masih hidup, tidak terulang lagi dan bantuan tersebut jangan hanya sekarang, tetapi harus berkelanjutan.

“Kalau kita lihat kondisi nenek Sunarti, bantuan  tidak berhenti disini saja, tetapi berkelanjutan, agar bisa membantu perekonomian maupun kesehatannya.” Tandasnya.

Diketahui, penyaluran bantuan bukan hanya nenek Sunarti, Dinsos Jember melalui Tim Reaksi Cepatnya juga menyalurkan bantuan ke Bu Sarmi warga tak jauh dari rumah Nenek Sunarti. Sebab, kondisinya layak menerima bantuan. (Yud)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa