Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

Pertama di Jember, Musdes di Lakukan Secara Live Streaming

Masyarakat dan perangkat desa melihat secara langsung Live Streaming kegiatan Musdes (foto : Yudi)

JEMBER, Pelitaonline.co – Musyawarah Desa merupakan Forum Perencanaan Pembangunan yang dilakukan setiap tahun dan kegiatan itu juga tidak terlepas dari partisipasi masyarakat yang bersifat Terbuka.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Pemerintah  desa (Pemdes) Kaliwining Kecamatan Rambipuji, Musyawarah Desa yang dilakukan di pendopo Kantor Desa tersebut di lakukan  secara Live streaming.

Inovasi yang digagas oleh Kepala Desa (Kades) Kaliwining Samsul Arifin tersebut bertujuan agar Masyarakat bisa melihat secara langsung kegiatan Musyawarah “Mungkin ini pertama kalinya di Kabupaten Jember,” katanya.

Selain itu kata Samsul, Kegiatan Musyawarah ini juga bertujuan untuk memotret Berbagai Potensi yang ada di wilayah Desa, untuk dijadikan sebagai dasar pengambilan keputusan dalam Pembangunan Desa.

“Pada Hakekatnya, kemajuan suatu Desa tidak terlepas partisipasi masyarakat serta pada penggalian potensi-potensi yang ada di wilayah desa,” ujarnya.

Terlihat, kegiatan itu dihadiri selain Kepala Desa, juga dihadiri oleh Pendamping Desa, Babinsa dan Babinkamtibmas,  perangkat desa dan semua elemen masyarakat desa seperti, tokoh masyarakat mulai dari tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh perempuan. (Rado/Yud)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa