Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

IWJ Kibarkan Bendera Merah Putih Sepanjang 76 Meter di Pantai Payangan

Anggota IWJ membentang Bendera Merah Putih sepanjang 76 meter di Pantai Payangan. (foto: Nawawi)

JEMBER, Pelitaonline.co – Menjelang Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Komunitas IWJ mengibarkan bendera merah putih sepanjang 76 meter di Pantai Payangan Desa Sumberrejo Ambulu, Minggu (15/8/2021).

Nampak, saat bendera dibentangkan  hembusan angin Pantai lumayan kencang, hingga membuat para anggota Komunitas tersebut sempoyongan memegangi sangsaka merah putih itu.

Ketua Info Warga Jember (IWJ) Habib Salim menjelaskan bahwa kegiatan tersebut, untuk persiapan menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus besok.

“Hari H nya kan 17 Agustus, jadi saya mengikuti anak-anak agar persiapan ini tetap menjaga protokol kesehatan,” ujarnya.

Selain itu yang terpenting kata Habib, tujuan dari acara itu adalah untuk meningkatkan, rasa cinta para anggota terhadap tanah air, serta menghargai jasa para pahlawan.

“Salah satunya yakni dengan menjaga merah putih dalam kondisi apapun, termasuk suasana pandemi saat ini,” tambah pria yang juga sebagai Plt Dinas  Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jember ini.

Dia mengungkapkan, pemilihan Pantai sebagai tempat pengibaran bendera, supaya mudah mengatur protokol kesehatan, karena saat ini masih masa Pandemi. “Agar mudah atur jaga jaraknya,” ucapnya.

Sementara, alasan panjang bendera sampai ukuran 76 meter Habib menerangkan, hal itu menyamakan dengan usia ulang tahun Kemerdekaan RI saat ini.

“Soalnya, hari Kemerdekaan yang ke-76 tahun, jadi benderanya kita buat 76 meter, ” Tandasnya. (Awi/Yud)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa