
JEMBER, Pelitaonline.co – Pengecatan tugu berlambangkan Garuda Pancasila di wilayah Desa Sumberrejo Kecamatan Ambulu jalan menuju Pantai Watu Ulo, oleh LSK salah satu gambaran atau bukti kepedulian dan Cinta terhadap Tanah Air Indonesia.
Sebab, Garuda Pancasila adalah dasar Negara Kedaulatan Republik Indonesia (NKRI) yang patut kita jaga, Rawat dan junjung tinggi sebagai Lambang kenegaraan.
“Kegiatan ini sebagai bentuk perhatian kita untuk merawat dan menjaga dasar, dan lambang Negara Indonesia dan memberi tauladan kepada penerus bangsa ini,” ujar Suparto Ketua Laskar Segoro Kidul (LSK), Jumat (2/7/2021)
Kegiatan sosial saja tidak cukup lanjut Suparto, tetapi sebagai penerus bangsa seperti pemuda juga harus mengabdi terhadap bangsanya sendiri.
“Mengabdi pada negara tidak harus jadi tentara, tetapi dapat kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya merawat tugu Pancasila ini,” tuturnya sambil mengelus area tugu.
Karena dengan merawat Tugu Pancasila sama halnya dengan menghormati jasa para pahlawan yang telah menjadikan atau membentuk Garuda Pancasila dasar negara kita.
“Tidaklah mudah menjadikan Pancasila sebagai dasar negara, masih melalui proses yang rumit dan pertimbangan yang benar benar matang. Sebab negara ini banyak beragam suku, pulau dan ras,” terangnya.
Oleh karena itu, diharapkan melalui gerakan ini bisa memotivasi para pemuda (Penerus bangsa) ini, agar peduli terhadap negara ini, apapun itu bentuknya.
“Soekarno pernah berpesan bahwa berikan aku seribu orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akar akarnya, tapi berikan aku sepuluh pemuda, maka akan kuguncangkan dunia, maka dari itu saatnya anak muda bergerak.” Tandasnya. (Awi/Yud)
Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA
Temukan Berita Terbaru: Google News