
SITUBONDO, Pelitaonline.co – Bupati Situbondo, Karna Suswandi tinjau jembatan ambrol di Dusun Kesambirampak, Desa Gunung Malang, Kecamatan Suboh, Situbondo. Hal tersebut dilakukan untuk mengetahui secara langsung kondisi di lokasi kejadian. Kamis (10/3/2022).
Bupati Karna, meminta kepada Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Pemukiman (PUPP) Situbondo, Gatot Siswoyo agar segera membangun jembatan darurat di lokasi itu. Tentunya berkerjasama dengan Pemdes Gunung Malang dan Gunung Putri.
“Jadi jembatan ini adalah akses satu-satunya warga Gunung Malang yang mau ke Gunung Putri maupun sebaliknya. Sehingga saya minta Pak Kadis PUPP segera membangun jembatan darurat, tentunya berkolaborasi dengan Pemdes setempat,” ucapnya.
Tidak hanya itu, ia ingin untuk membangun jembatan secara permanen. Adapun caranya Pemkab Situbondo juga segera mengalokasikan anggaran melalui APBD.
“Akan kami alokasi anggaran pembanguan jembatan permanen melalui APBD. Karena keberadaan jembatan ini sangat vital, lantaran sebagai penghubung warga dua Desa yang akan beraktivitas,” bebernya.
Semetara itu, Kepala Desa Gunung Putri, Titin Murtina menjelaskan, setiap harinya ada sekitar 1.600 warganya yang melintasi jembatan itu. Karena, jembatan ini sebagai penghubung di dua desa.
“Jadi memang keberadaannya sangat penting untuk menunjang aktivitas masyarakat di Desa Gunung Putri ini,” terangnya.
Titin menegaskan, pihaknya siap menindaklanjuti arahan Bupati terkait pembangun jembatan darurat. Sehingga masyarakat di dua Desa tersebut bisa beraktivitas dengan normal kembali.
“Yang jelas Pemdes Gunung Putri akan berkolaborasi dengan Dinas PUPP Situbondo untuk membangun jembatan darurat. Sebab jembatan ini adalah akses utama warga,” pungkasnya.
Sekedar informasi, jembatan yang berada di Dusun Kesambirampak, Desa Gunung Malang, Kecamatan Suboh ambruk pada hari Kamis (10/3/2022) sekitar pukul 08.30 WIB. Diduga kuat peristiwa tersebut terjadi karena kondisi jembatan yang sudah tua, sehingga tidak kuat menahan beban. (Ron)
Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA
Temukan Berita Terbaru: Google News