Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

Resmikan Tiga Layanan Kesehatan Baru di RSAR Situbondo, Ini Kata Bung Karna

Bupati Situbondo Karna Suswandi dan Direktur RSUD dr. Abdoer Rahem di acara peresmian tiga ruangan layanan kesehatan (foto : istimewa )

SITUBONDO, Pelitaonline.co – Tiga layanan kesehatan baru di RSUD dr. Abdoer Rahem (RSAR) Situbondo diresmikan oleh Bupati Situbondo Karna Suswandi, Rabu (10/7/2024).

Menurut Bupati Situbondo yang akrab disapa Bung Karna ini, Tiga ruangan tersebut diantaranya, yakni Terapi Oksigen Hiperbarik (TOHB), Pelayanan High Care Unit (HCU) Perinatologi dan CT Scan.

“Khusus, untuk layanan TOHB, karena Situbondo sering di tempati Marinir untuk latihan menyelam,” kata Bung Karna saat memberi sambutan di acara peresmian.

Tidak hanya itu, dengan adanya tiga layanan baru ini diharapkan rumah sakit milik daerah, nantinya mampu naik kelas menjadi rumah sakit kelas B. Sehingga, dapat menjadi kebanggan tersendiri bagi Kabupaten Situbondo dan masyarakat.

“Masyarakat kita akan bangga dengan RSUD dr. Abdoer Rahem ini apabila rumah sakit kita ini, memiliki layanan kesehatan yang lengkap dan pelayanan yang bagus,” kata Bung Karna saat peresmian.

Direktur RSAR Situbondo, dr. Roekmu Prabarini Ario mengatakan, mengingat, Situbondo sering digunakan tempat latihan gabungan TNI, maka terapi TOHB sangat dibutuhkan. Karena oksigen bertekanan tinggi sangat diperlukan.

“Dengan terapi TOHB tidak hanya mampu menyelam hingga belasan meter, tapi juga sebagai terapi kebugaran untuk berbagai macam penyakit,” tandasnya. (Ron/Adv)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa