Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

Pemkab Situbondo Naikkan Intensif Kader Posyandu

Bupati Situbondo Karna Suswandi dengan Ribuan Kader Posyandu di Aula lantai II Pemkab Situbondo (foto : Humas Pemkab Situbondo)

SITUBONDO, Pelitaonline.co – Ribuan Kader Posyandu di tahun 2024 bakal di naikkan Intensifnya yang awalnya Rp250 ribu pertahun menjadi Rp500 ribu pertahun.

Hal itu ditegaskan oleh Bupati Situbondo, Karna Suswandi saat membuka Jambore Kader Posyandu, di Aula Lantai II Pemkab Situbondo, Kamis (21/9/2023).

“Kader Posyandu menjadi ujung tombak penurunan angkat stunting atau gagal tumbuh di Kabupaten Situbondo,” ujar Bupati Situbondo Karna Suswandi.

Kader Posyandu lanjut Bupati yang akrab disapa Bung Karna ini, juga memiliki tanggungjawab yang sangat besar. Mulai dari menjaga kesehatan masyarakat, ibu hamil, Balita.

Oleh karena itu, pihaknya harus perhatikan Kader Posyandu agar memiliki semangat yang sama dengan Pemkab untuk mencapai target yang diberikan pemerintah yakni 14 persen di tahun 2024.

“Nah, dengan di naikkannya insentif, harapannya Kader Posyandu akan semakin bersemangat dalam menurunkan angka stunting,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinkes Situbondo, dr. Sandy Hendrayono menyampaikan, angka stunting di Kabupaten Situbondo terus mengalami penurunan.

“Data dari bulan timbang angka stunting kita pada bulan Pebruari sebesar 7,15 persen. Angka tersebut turun menjadi 5,55 persen dari 39.500 Balita yang kami periksa.” Tandasnya (ADV/Ron)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa
Exit mobile version