BerandaBerita TerkiniPemkab Situbondo Gelontorkan DBHCHT...

Pemkab Situbondo Gelontorkan DBHCHT ke 17 OPD

Date:

SITUBONDO, Pelitaonline.co – Sebanyak 17 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Situbondo terima pengalokasian Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) Tahun 2023 sebesar Rp81 miliar lebih.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Situbondo, Sugiono mengatakan, 17 OPD tersebut diantaranya, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dispertangan).

“Kemudian, ada  Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker), Dinas Sosial (Dinsos), Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag),  Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Permukiman (PUPR),” ujar Sugiono, Rabu (25/10/2023

Kemudian, DBHCHT di bagikan ke Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan), Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Sat Pol PP.

“Dan, Dinas Kesehatan, RSUD dr. Abdoer Rahem, RSUD Besuki, RSUD Asembagus, Dinas Pemberdayaan dan Desa, Dinas Lingkungan Hidup dan Bagian Kesejahteraan Rakyat Setdakab,” katanya.

Baca Juga :  Patung Biawak Wonosobo: Ikon Viral yang Pikat Hati

Menurutnya, anggaran DBHCHT tersebut dikelola OPD dalam bentuk kegiatan fisik maupun non-fisik. Seperti sosialisasi pemberantasan rokok ilegal, BLT DBHCHT hingga tutup lubang (Tolop).

“Tahun ini kami mendapatkan alokasi DBHCHT sekitar Rp66 miliar. Ditambah Silpa tdf sekitar Rp5 miliar dan Silpa DBHCHT Tahun 2022 sekitar Rp10 miliar. Sehingga total DBHCHT yang kami kelola tahun ini sekitar Rp81 miliar,” terangnya. (Ron)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Ricky R
Ricky Rhttps://Pelitaonline.co
KONTRIBUTOR PELITA ONLINE | Media Berita Online Terpercaya. Ricky R Berkontribusi dalam Reportase Kategori berita Olahraga, Hiburan, Ekonomi Bisnis, Ensiklopedia, Teknologi, dan Wawasan Informasi Beragam lainnya.

Baca Selengkapnya

Misteri Anak Rahasia Freddie Mercury Terungkap Lewat Biografi Baru

HIBURAN - Dunia musik kembali diguncang kabar mengejutkan tentang Freddie Mercury, vokalis legendaris Queen, setelah hampir lima dekade...

Perpisahan Emosional Ancelotti & Modric, Akhiri Era Keemasan Real Madrid

BOLA - Santiago Bernabeu kembali menjadi saksi sejarah pada Sabtu malam, 24 Mei 2025. Dua ikon abadi Real...

Arkeolog Temukan Makam Berusia 5.000 Tahun di Wangzhuang, Diduga Gerbang Kerajaan Prasejarah Tertua di Tiongkok

ENSIKLOPEDIA - Yongcheng, Henan — Tim arkeolog gabungan dari Institut Warisan Budaya dan Arkeologi Provinsi Henan bersama Universitas...

Nvidia Luncurkan Chip AI Blackwell Versi Murah untuk Pasar China, Ini Dampaknya!

BISNIS - Jakarta, 25 Mei 2025 – Nvidia kembali menjadi sorotan setelah mengumumkan peluncuran chip AI berbasis arsitektur...

 

×