Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

Optimalkan Literasi Digital, Pemdes Jubung Kembangkan Aplikasi Eseydes

Pelatihan Perangkat di Bidang IT. (foto: Istimewa)

JEMBER, Pelitaonline.co – Pemerintah Desa Jubung Kecamatan Sukorambi, rupanya memanfaatkan kemajuan teknologi guna meningkatkan literasi masyarakat.

Kini, masyarakat Desa Jubung bisa mengakses bacaan dari perpustakaan digital melalui Apikasi Eseydes di Smartphone Androidnya.

Kepala Desa Jubung Bisma Perdana menerangkan didalam perpustakaan digital ini, masyarakat bukan hanya memperoleh bacaan saja, tetapi juga pelayanan pemerintah.

“Misalnya Bagi warga yang mau mengurus apa-apa tidak perlu ke desa, cukup melalui Androidnya, selain itu juga dilengkapi dengan bahan bacaan yang bisa dijadikan refrensi,” ujarnya, Senin (27/9/2021) saat dikonfirmasi di ruang kerjanya.

Menurutnya, digitalisasi merupakan sebuah keniscayaan yang harus dilakukan dan tidak bisa dihindari. Mengingat banyak masyarakat yang lebih memilih membaca di Handphonenya.

“Program ini sudah berjalan dua tahun, ini adalah kewajiban bagi pemerintah untuk membangkitkan minat baca, sehingga masyarakat itu bisa menambah literasi,” ungkap Bisma.

Saat ini, tambah Bisma jumlah bahan bacaan yang ada di Aplikasi itu sekitar seratus buku, sehingga platfom digital itu, masih perlu penyempurnaan.

“Karena Sumberdaya Manusia (SDM) sangat terbatas sekali, jadi kita buka bagi siapa saja yang ingin menyempurnakan ini,” tuturnya

Bisma mengaku belum bisa menilai hasilnya dengan aplikasi perpustakaan digital ini. Sebab masih baru berjalan dua tahun, akan tetapi setidaknya literasi masyarakat kan bertambah.

“Kalau hasil dalam dua tahun ini, kita belum bisa lihat ya kalau soal perpustakaan digital, tapi setidaknya literasi masyarakat kan bertambah” Tandasnya. (Awi/Yud)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa