
SITUBONDO, Pelitaonline.co – Menjelang hari raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, Korps Pegawai Republik Indonesia (Kopri) Kabupaten Situbondo membagikan ribuan zakat fitrah dan paket sembako, Selasa (18/4/2023)
Kegiatan tersebut mendapat Apresiasi oleh Bupati Situbondo, Karna Suswandi. Hal, tersebut diketahui saat menjadi inspektur upacara dalam Apel Persiapan Lebaran dan penyaluran Zakat Fitrah.
“Luar biasa, sekitar 4000 lebih zakat fitrah yang terkumpul dan 4.000 bingkisan untuk pegawai Non-ASN,” ujarnya.
Dan kepada penerima bingkisan Bupati yang akrab disapa Bung Karna ini berpesan jangan melihat banyak sedikitnya sembako yang diberikan, akan tetapi lihatlah kepeduliannya.
“Ini, bentuk kepedulian Kopri Situbondo kepada bapak-ibu pegawai Non-ASN dan Masyarakat, ini patut di acungi jempol,” katanya.
Sementara itu, Wawan Setiawan selaku Ketua Dewan Pengurus (DP) Kopri Situbondo, mengungkapkan, zakat fitrah berupa beras akan dibagikan kepada 40 lembaga
“Yakni, pondok pesantren, organisasi masyarakat, organisasi keagamaan, yayasan dan panti asuhan,”ungkapnya.
Dia berharap, pemberian zakat fitrah dan bingkisan berupa paket sembako itu dapat membantu meringankan beban pegawai Non-ASN dan masyarakat penerima.
“Semoga apa yang kami berikan ini bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan pokok, khususnya menjelang hari raya Idul Fitri 1444 Hijriyah.” Tandasnya. (Adv/Ron)
Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA
Temukan Berita Terbaru: Google News