
SITUBONDO, Pelitaonline.co – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kabupaten Situbondo gelar lomba gerak jalan kategori Sekolah Dasar (SD) hingga umum selama dua hari, dimulai dari hari Sabtu 3 hingga Minggu 4 September 2022.
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memeriahkan hari ulang tahun (HUT) RI ke-77 dan Harjakasi ke-204 yang bertujuan, untuk menumbuhkan sikap disiplin dan juga ajang hiburan bagi masyarakat Situbondo.
“Hari Sabtu katagori SD ada 137 regu sedangkan di hari Minggu Katagori SMP – Sederajat ada dan umum. Untuk SMP ada 65 regu dan umum ada 70,” ujar Bupati Situbondo Karna Suswandi.
Adanya lomba gerak jalan, juga diharapkan dapat meningkatkan pendapatan pelaku UMKM yang ada di sekitar Kota Situbondo. Sehingga kesejahteraan mereka pun semakin membaik usai dihantam pandemi covid 19.
“Lebih-lebih finishnya kami tempatkan di Pasar Mimbaan. Paling tidak ke depan ekonomi di Pasar Mimbaan bisa bergeliat lagi,” tegas Mantan Kadis PUPR Bondowoso ini.
Oleh karena itu, Bupati yang akrab disapa Bung Karna ini mengungkapkan, lomba gerak jalan akan canangkan tiap tahun. “Ke depan kami akan gelar setiap tahunnya.” tutupnya, pria asal Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa ini.
Bung Karna juga mengajak masyarakat agar memberantas peredaran rokok ilegal di Kota Santri Pancasila. Sebab ketika rokok ilegal itu tidak diberantas, maka penerimaan negara dari sektor cukai akan menurun.
“Sehingga hal itu akan berdampak terhadap dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT -red) yang diterima pemerintah daerah.” Pungkasnya. (ADV/Ron)
Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA
Temukan Berita Terbaru: Google News