Iklan Floating Google AdSense (Diperbaiki)
×

Beasiswa Pemkab Jember Tahun 2022 Lemot, Hingga Pertengahan Tahun Belum Cair

Edi Cahyo Purnomo DPRD Jember ketua Fraksi PDI Perjuangan (foto : Dok Pelitaonline.co Nawawi)

JEMBER, Pelitaonline.co – Beasiswa Pemerintah Kabupaten Jember tahun 2022 untuk 10.000 mahasiswa, ternyata hingga kini masih belum dicairkan oleh Dinas Pendidikan (Dispendik).

Oleh karena itu, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jember mendesak agar Dispendik, segera mencairkan anggaran beasiswa tersebut. Sebab, hal itu menjadi kegelisahan mahasiswa,

“Mengingat, ini sudah memasuki awal pertengahan tahun tapi belum ada kabar,” kata Sekretaris Komisi D DPRD Jember Edi Cahyo Purnomo saat dikonfirmasi melalui saluran telepon, Kamis (26/5/2022).

Menurutnya, jika pencairan beasiswa ini belum ada kejelasan dari pemerintah, tentunya hal tersebut akan membuat mahasiswa penerima bantuan akan galau. Karena, banyak kebutuhan di kampus yang harus segare mereka penuhi.

“Jelas adek adek mahasiswa gelisah, karena banyak kebutuhan kebutuhan yang harus mereka bayar di universitas,” tambah pria yang akrab disapa Cak Ipung ini.

Cak Ipung menjelaskan anggaran Pendidikan tersebut diperuntukkan mahasiswa asli warga Jember. Baik yang kuliah di Perguruan Tinggi di dalam maupun diluar daerah dan belum memperoleh beasiswa dari pihak lain.

“Yang masih aktif kuliah, dan tidak memperoleh beasiswa lain. Jadi mereka tidak doble beasiswa,” tuturnya.

Menanggapi hal itu, Tim Beasiswa Pemkab Jember Nur Hamid belum bisa memastikan pencairan bantuan tersebut. Karena masih menungu Surat Keputusan (SK) dari Bupati Hendy Siswanto untuk menentapkan penerima.

“Pencairan beasiswa untuk tahun 2021 yang dapat lagi 2022, tinggal menunggu SK Bupati, sudah kita susulkan satu minggu lalu dan untuk penerima baru, tahun 2022 sedang kita ajukan untuk permohonan SKnya, mungkin Minggu depan,” terangnya.

Nur Hamid menjelaskan bahwa SK tersebut sebagai dasar pencairan Beasiswa tahun 2022 dengan anggaran sebesar Rp50 Miliar, dengan perincian yakni lenerima lanjutan tahun 2021 ada 5 ribu. “Sedangkan penerima tahun 2022 ada 5 ribu, jadi totalnya ada 10 ribu penerima,” ucapnya.

Sementara, salah satu Mahasiwa penerima  Beasiswa Pemkab Jember yang enggan disebutkan namanya, mengaku belum menerima kabar pencairan batuan Pendidikan sebesar Rp5 juta satu Semester.

“Kabarnya waktu itu akan dapat ternyata nggak, Ya Gak tahu lah, kalau masih rejeki ya pasti dapet, capek berharap ke pemerintah,” tandas Mahasiswa yang kuliah di salah satu Kampus Jember dan kini sudah Semeter 8. (Awi/Yud)

Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA

Temukan Berita Terbaru: Google News

Berita Serupa
Exit mobile version