
JEMBER, Pelitaonline.co – Pemerintah Desa (Pemdes) Jubung Kecamatan Sukorambi terus mengoptimalkan Bank sampah untuk meningkatkan kebersihan lingkungan.
Oleh karena itu, Pemdes Jubung memberikan fasilitas berupa gerobak sampah dan memberikan honor khusus bagi petugas yang memungut sampah.
Menurut Herdy koordinator Petugas pemungutan sampah di Dusun Krajan saat dikonfirmasi di Kantor Desa petugas pemungutan sampah diberi honor perbulan 1,5 Juta.
“Kalau di dusun krajan per Rukun RW Rp1,5 juta satu bulan dengan tiga kali kerja dalam seminggu, yakni hari Senin, Rabu dan Jum’at,” kata, Senin (27/9/2021).
Honor itu berikan untuk petugas yang menggunakan gerobak. Sementara untuk petugas yang pengambilan menggunakan Truk diberi honor sebesar 1,1 Juta.
Pria yang akrab disapa Jibon ini mengatakan, langkah tersebut membawa dampak positif bagi masyarakat. Sebab banyak warga sekarang yang tertib buang sampah.
“Jadi lingkungan kelihatan bersih, sebelumnya kan banyak warga yang buang sampah sembarangan, Alhamdulillah, berkat Bank sampah ini semua teratasi,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Desa Jubung Bisma Perdana menjelaskan, langkah tersebut bertujuan untuk membantu pemerintah Daerah menyelesaikan persoalan bangsa ini.
“Karena sampah ini menjadi masalah, di masyarakat, kalau kita tidak coba mengurai, maka masalah ini akan menumpuk di Kabupaten.” Tandasnya. (Awi/Yud)
Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA
Temukan Berita Terbaru: Google News