
SITUBONDO – Dua rumah di Desa Sumberejo, Kecamatan Banyuputih, hangus terbakar hari ini tanggal 04/03/25 dini hari. Kebakaran yang diduga disebabkan oleh korsleting listrik ini terjadi saat penghuni rumah sedang tertidur dan penghuni lainnya di kabarkan sedang menjalankan ibadah Umroh.
Menurut keterangan warga setempat, api mulai terlihat sekitar pukul ± 23:45 dan dengan cepat membesar. Lokasi kebakaran yang berdekatan dengan Pondok Pesantren Salafiyah Syafiiyah Sukorejo sempat menimbulkan kekhawatiran akan potensi penyebaran api yang lebih luas.
“Api sangat cepat membesar, warga panik karena lokasinya dekat pesantren,” ujar warga disekitar lokasi, salah seorang saksi mata di lokasi kejadian.
Keterlambatan kedatangan tim pemadam kebakaran menjadi salah satu faktor yang menyebabkan kedua rumah tersebut tidak dapat diselamatkan. Jarak tempuh yang cukup jauh dari pos pemadam kebakaran ke lokasi kejadian menjadi kendala utama.
“Kami sudah berusaha menghubungi pemadam kebakaran secepatnya, tapi memang jaraknya lumayan jauh,” ucap warga yang turut membantu memadamkan api.
Selain bangunan rumah, sejumlah barang berharga milik korban juga ikut dilalap api, termasuk satu unit sepeda motor, satu unit motor listrik, dan lima tabung gas LPG ukuran 3 kg. Kerugian material akibat kebakaran ini belum dapat ditaksir secara pasti.
Kejadian kebakaran ini juga menarik perhatian warganet setelah salah seorang warga, dengan akun TikTok @saljuansyah, melakukan siaran langsung (live) dari lokasi kejadian. Siaran langsung tersebut ditonton oleh hampir 1.000 pengguna TikTok dan menjadi viral di media sosial.
Warga Desa Sumberejo bahu-membahu memadamkan api dengan peralatan seadanya, seperti ember dan selang air. Upaya pemadaman manual ini dilakukan sambil menunggu kedatangan tim pemadam kebakaran.
Sampai berita ini dirilis belum ada keterangan lebih lanjut dari pihak terkait tentang penyebab pasti musibah kebakaran tersebut. Semoga keluarga yang terkena musibah diberikan ketabahan.
Kejadian ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi bahaya kebakaran, terutama yang disebabkan oleh korsleting listrik. Pemeriksaan instalasi listrik secara berkala sangat penting untuk mencegah terjadinya kejadian serupa di masa mendatang.(ua/red)
Dapatkan Berita Terbaru: Saluran WA
Temukan Berita Terbaru: Google News